Gunung Gede Pangrango

Taman Nasional Gunung Gede Pangarango (TNGGP) berada di tiga kawasan kabupaten di Provinsi Jawa Barat, yaitu: Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi, dan Kabupaten Cianjur.

Meskipun namanya kerap disandingkan namun pada hakikatnya Taman Nasional Gunung Gede Pangarango merupakan dua gunung yang berbeda dengan lokasi yang berdampingan. Gunung Gede memiliki ketinggian sekitar 2958 mdpl dan Gunung Pangrango memiliki ketinggian sekitar 3019 mdpl. Alhasil jalur yang dilalui menuju puncak adalah jalur yang sama.

Lokasinya yang berdekatan dengan Jakarta menjadikan Gunung Gede Pangrango sebagai salah satu destinasi idaman untuk dikunjungi bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Bagimana tidak, Gunung Gede Pangrango memiliki banyak pesona alam yang sangat mengagumkan.

Baca Juga: Amazing! Tektok Gunung Gede Jalur Putri Lintas Cibodas Part 2.

Pesona Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Alun-alun Surya Kencana

Pesona Taman Nasional Gunung Gede Pangrango
Surya Kencana Gunung Gede/Foto: Dokumentasi Pribadi.

Alun-alun Surya Kencana merupakan ikonis dari Gunung Gede. Surken atau SK merupakan nama populer dari Alun-alun Surya Kencana. Area ini berupa sabana yang amat luas. Terdapat sumber mata air yang jernih dan segar yang dapat dimanfaatkan oleh semua orang. Oleh sebab itu, para pendaki sering kali memanfaatkan tempat ini sebagai sarana untuk camping.

Area ini banyak ditumbuhi oleh Bunga Edelweiss yang juga disebut sebagai Taman Edelweiss. Edelweiss tumbuh subur dan menjadi pemandangan yang mencuri perhatian. Malam hari Alun-Alun Surya Kencana menjadi tempat yang tepat untuk menikmati indahnya milky way.

Puncak Gunung

Taman Nasional Gunung Gede Pangrango
Pemandangan Dari Puncak Gunung Gede/Foto: Dokumentasi Pribadi.

Puncak Gunung Gede merupakan salah satu tujuan dari destinasi wisata Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Hamparan lautan awan yang menakjubkan akan membuat orang berdecak kagum. Selain itu dari Puncak Gunung Gede akan terlihat Gunung Pangrango yang menghijau karena rimbunnya pepohonan di sana.

Sunset Puncak Gunung Gede
Sunset Di Puncak Gunung Gede/Foto: Dokumentasi Pribadi.

Ada momen sunrise dan sunset menjadi fenomena yang banyak dinantikan oleh banyak orang. Sebuah fenomena alam ketika secara perlahan langit berubah menjadi orange. Fenomena yang tidak hanya indah dipandang tapi juga nyaman di hati.

Puncak Gunung Gede juga menyajikan pemandangan kawah. Kawah tersebut kerap mengeluarkan uap dengan bau belerang yang cukup menyengat.

Baca Juga: Mau Mendaki Gunung? Yuk, Cek Tips Berikut Ini…!

Lembah Mandalawagi

Lembah Mandalawangi
Lembah Mandalawangi.

Senada dengan Alun-alun Surya Kencana, Lembah Mandalawangi merupakan area yang cukup luas dan juga ditumbuhi oleh Bunga Edelweiss. Jarak tempuh dari jalur Cibodas sekitar 13 km, sedikit lebih jauh dari jarak Alun-alun Surya Kencana yang berjarak sekitar 10 km. Selain itu, medan yang harus dilewati lebih curam dibanding jalur menuju ALun-alun Suya Kencana.

Area ini terbilang lebih sepi bila dibandingkan dengan Alun-alun Surya Kencana. Kondisi yang cenderung sepi justru menjadi pesona tersendiri bagi Lembah Mandalawangi. Sebab, tempat ini dinilai cocok untuk sejenak bebas dari hiruk pikuk kehidupan. Sebut saja, Soe Hok Gie, seorang aktivis pada masanya menjadi salah satu orang yang terpikat oleh pesona Lembah Mandalawangi..

Jalur Air Terjun

Jalur Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.
Jalur Air Panas Gunung Gede Pangrango/Foto: @marrystef

Senada dengan kolam air panas, air terjun ini dapat ditemukan jika melewati Jalur Cibodas. Tidak seperti air terjun pada umumnya, air terjun ini merupakan jalan yang harus diilewati bagi siapa saja yang hendak menuju Puncak Gunung Gede Pangrango atau kembali menuju basecamp.

Jalurnya berupa bebatuan dan menanjak.. Air tidak berhenti megalir sehingga meningkatkan risiko terjadinya cidera. Asap yang juga terus keluar dapat menghalangi penglihatan. Terdapat tali pengaman di kedua sisi jalur yang dapat digunakan ketika melewati jalur tersebut. Meskipun demikian, kewaspadaan terus tetap dijaga selama melintasi jalur tersebut. Di salah satu sisi jalur terdapat sungai yang merupakan aliran dari air terjun tersebut.

Air Terjun

Air Terjun Gunung Gede Pagrango
Sumber Mata Air Gunung Gede Pangrango/Foto: @marrystef

Air terjun ini berbeda dengan kedua sumber mata air sebelumnya. Sumber mata air ini terasa sejuk dan dingin. Air terjun ini dapat ditemukan melalui Jalur Cibodas. Setelah lelah melakukan pendakian maka singgah sejenak di sumber mata air ini akan terasa menyegarkan.

Written by

Setya Thamarina

Menulis adalah salah satu caraku belajar untuk menjadi pribadi yang lebih teroganisir.